Hari Senin tanggal 23 Januari 2017 Pengadilan Agama Magelang kedatangan Tim Pengawas dari Pengadilan Tinggi Agama Semarang. Kedatangan tim Pengawas tersebut melakukan pemeriksaan pengawasan dalam rangka serah terima Jabatan Ketua di Pengadilan Agama Magelang yang bertujuan untuk memperbaiki dan meningkatkan kinerja Pengadilan Agama Magelang sebagai Satuan Kerja yang berada dibawah Wilayah Pengadilan Tinggi Agama Semarang, sehingga tercipta suatu Peradilan yang Agung sebagaimana yang dicita-citakan dan terprogram dalam Blue Print MA-RI 2010 s/d 2035.
Pengawasan atas dasar Surat Tugas Ketua Pengadilan Tinggi Agama Semarang No. W11-A/324/KP.04.6/I/2017, yang diketuai oleh Drs. Muhtadin, S.H., Ketua Tim Pengawas, yang didampingi H. Nur Sani, S.H. dan Drs. Kurniawan Effendi P, S.H.,
Setibanya Tim Pengawas kemudian Tim langsung menuju ruangan Ketua Pengadilan Agama Magelang guna melakukan ramah tamah sebagai wujud adat Jawa Tengah. Pemeriksaan dilakukan menyangkut bidang Kepaniteraan ( Keperkaraan ) dan Administrasi Kesekretariatan.
Comments are closed.