
Magelang – Senin pagi (31/1) Bertempat di halaman kantor Pengadilan Agama Magelang, Panitera PA Magelang, Suminah, S.H., M.H. pimpin kegiatan apel senin pagi di penghujung bulan Januari yang berlangsung pukul 08.00-08.15 WIB.
Petugas apel pada kesempatan kali ini adalah Charis Nasocha (PPNPN) sebagai komandan, Firda Fachrin Nisa, S.H. (staff kepaniteraan) sebagai pembawa acara, dan Sugeng Triyono (Kasubbag Umum Keuangan) sebagai pembaca doa.
Dalam pembinaannya, Panitera PA Magelang mengajak seluruh aparatur untuk bersama-sama kembali meluruskan niat dalam menjalankan tugas sebagai seorang abdi Negara, sehingga dapat lebih baik dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat pencari keadilan.
Selain itu, mantan Panitera Muda Gugatan PA Sragen tersebut juga menyampaikan beberapa hal penting, sebagai berikut:
Pertama, berkaitan dengan akan dilaksanakannya proses lelang, kepada seluruh pihak diharapkan untuk tetap memberikan pelayanan yang terbaik kepada para piahk dan tetap waspada sampai tanggal pengumuman lelang.
Kedua, berkaitan dengan akan dilaksanakannya pemusnahan blanko akta cerai yang tidak terpakai diharapkan kerja sama seluruh pihak agar kegiatan tersebut diatas dapat terlaksana dengan baik dan lancar. Pemusnahan blanko akta cerai ini dilakukan untuk mengantisipasi penyalahgunaan dari oknum-oknum yang tidak bertanggung jawab.